LPM dan FEBI IAIN Palopo Rapat Implementasi Kurikulum MBKM

LPM IAIN Palopo – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) IAIN Palopo melaksanakan rapat implementasi kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) bersama Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) pada Selasa, 25 Juni 2024. Rapat ini dihadiri oleh para pimpinan dan dosen FEBI yang dilaksanakan di ruang rapat Lantai II Gedung FEBI.

Korpus Audit dan Pengendalian Mutu, Muh. Hajarul Aswad menyampaikan pentingnya pelaksanaan kurikulum MBKM dan pengembangan kurikulum ini harus berjalan sesuai dengan rencana dan mendapatkan dukungan dari semua pihak.

Sejalan dengan hal tersebut Dekan FEBI, Anita Marwing berharap agar seluruh dosen yang terlibat dalam penerapan kurikulum MBKM bekerja secara kolektif dan memberikan masukan yang konstruktif, serta sinergi antara dosen sangat di harapkan untuk memastikan keberhasilan implementasi kurikulum tersebut.(dr)